SMSI Lampung Tengah ,Terima Kunjungan Tim Intelkam Polda Lampung 

 
LAMTENG /(SMSI)- Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) terima kunjungan Tim Intelkam Polda Lampung Sub Bidang Politik, di Cafe Moonbe, Bandarjaya, Lampung Tengah, Rabu (10/06).
 
Kunjungan tersebut kali pertamanya bertemu dengan SMSI dan hal tersebut merupakan salah satu bentuk upaya bersinergi atau berkolaborasi antara pihak kepolisian bersama media terkait informasi perkembangan Politik yang ada di Kabupaten Lamteng. “Kita melakukan kunjungan kerja dan silaturahmi ke SMSI Lamteng, selain itu kita juga mengharapkan dapat menjalin komunikasi yang baik, serta mengajak SMSI Lamtpung Tengah bersinergi dan berkolaborasi dalam perkembangan informasi politik,” ungkap Iptu Kamdi W, SH, Kanit Intelkan Polda Lampung.
 
Ketua SMSI Lamteng Sudirman Hasanudin, S.AP menyambut baik sekaligus menyatakan siap akan bersinergi bersama Intelkam Polda Lampung. Karena menurutnya memang sudah menjadi tugas utama sebagai media ialah memberikan atau menyebarluaskan informasi baik kepada seluruh masyarakat maupun lembaga-lembaga pengawas dan penegak hukum seperti salah satunya pihak Kepolisian. “Kami (SMSI Lampung Tengah) sebagai salah satu organisasi pemilik media yang diakui oleh Dewan Pers, menyatakan siap bersinergi bersama tiim Intelkam Polda Lampung,” kata Sudirman.
 
Selain itu juga, dirinya mengungkapkan,  kolaborasi antara SMSI Lamteng bersama Intelkam Polda Lampung merupakan suatu langkah penting dan baik, “Ini suatu langkah yang sangat baik, dengan kolaborasi kedua pihak ini kita bisa menjaga situasi keamanan disuasana Politik agar tidak terjadinya penyebaran pemberitaan Hoax yang tidak bertanggung jawab sehingga dapat menimbulkan keresahan Ditengah-tengah masyarakat,” tutupnya. (red)
Smsi
Comments (0)
Add Comment