Pesawaran (MIN-SMSI) – Srikandi Dermawan Kabupaten Pesawaran berkomitmen untuk terus melakukan kegiatan sosial Jum’at Barokah guna membantu masyarakat yang membutuhkan.
Ketua Srikandi Dermawan Kabupaten Pesawaran Devi Meliasari Rama mengatakan, dirinya bersama tim semangat ,guyub dan tak pernah merasa lelah untuk menyisihkan rezeki untuk sedekah kepada masyarakat yang membutuhkan, juga membagi waktu ,tenaga, pikiran.
“Saya harap kekompakan dan kebersamaan dalam melaksanakan kegiatan sosial Jumat Barokah ini dapat terus kami lakukan,” kata Devi, Jumat 14 Oktober 2022.
“Semoga kegiatan yang kami lakukan dapat memberikan motifasi dan inspirasi yang positif bagi para dermawan, dan semoga lebih banyak lagi para donatur yang mau bergabung bersedekah untuk kami bagikan kepada warga yang membutuhkan,” timpalnya.
Dirinya menjelaskan, Srikandi Dermawan Kecamatan Kedondong Way Khilau, dan Way Lima bergabung menjadi satu titik untuk memberikan bantuan sedikit rezeki ke Masjid Nur Tabranie di Desa Pampangan Kecamatan Gedong Tataan.
“Untuk Kecamatan Negeri Katon memberikan bantuan untuk berobat kepada Murtinah (50) yang mengidap penyakit kanker dan paru-paru, warga Desa Tanjung Rejo Kecamatan setempat,” ujarnya.
“Srikandi Dermawan Kecamatan Gedong Tataan membagikan nasi berkah sebanyak 75 nasi kotak di Masjid Al FALAH Desa Sungai Langka. Dan untuk Srikandi Dermawan Kecamatan Teluk Pandan juga membagikan 50 nasi kotak di masjid Al-Falah Desa Gebang,” tambahnya.
Tak lupa dirinya juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada para donatur yang sudah memberikan kepercayaan kepada Srikandi Dermawan dalam memberikan sodaqohnya untuk masyarakat.
“Semoga makin banyak lagi para donatur sehingga lebih banyak lagi masyarakat yang bisa kita bantu,” pungkasnya. (Sur).